APLIKASI AGENS HAYATI DAN BAHAN NABATI SEBAGAI PENGENDALIAN LAYU BAKTERI (Ralstonia solanacearum) PADA BUDIDAYA TANAMAN TOMAT

Authors

  • Khoirun Enisa Maharina Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya
  • Luqman Qurata Aini Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya
  • Tatiek Wardiyati Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Abstract

Buah tomat merupakan salah satu produk hortikultura yang dibutuhkan untuk konsumsi rumah tangga. Berdasarkan hasil laporan BPS (2013), terjadi penurunan produksi buah tomat pada tahun 2012 sebesar 6,96 %. Kegiatan pengendalian terpadu (PHT) menggunakan agens hayati dan pestisida nabati dapat menjadi suatu upaya meningkatkan produksi khususnya di dataran menengah. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui potensi agens hayati dan bahan nabati sebagai pestisida alternatif dalam menekan populasi bakteri Ralstonia solanacearum, serta pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman tomat di dataran menengah, serta untuk mengetahui pengaruh interval aplikasi pestisida terhadap perkembangan populasi Ralstonia solanacearum di dalam tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pestisida alternatif dan interval aplikasi berpengaruh terhadap parameter tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, jumlah buah, bobot buah, persentase tanaman sakit, dan populasi Ralstonia solanacearum di dalam tanah. Aplikasi agens hayati berpotensi menekan serangan penyakit layu bakteri dan populasi Ralstonia solanacearum. Agens hayati juga dapat meningkatkan produksi buah tomat. Pestisida nabati ekstrak daun sirih dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman dalam hal tinggi tanaman dan jumlah daun.

Kata kunci: Tomat, Layu bakteri, Agen hayati, Daun sirih, Kubis

Downloads

Published

2014-01-23

Issue

Section

Articles