PENGARUH PEMBERIAN THIDIAZURON (TDZ) TERHADAP PERTUMBUHAN TUNAS NANAS (Ananas comosus (L.) Merr.) cv. ‘Smooth Cayyene’ ASAL MAHKOTA BUAH

Authors

  • Indika Dwi Prasiwi Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya
  • Tatik Wardiyati Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Keywords:

Nanas, Pembibitan, Vegetatif, Mahkota buah, Thidiazuron

Abstract

Nanas merupakan salah satu komoditas ekspor andalan pertanian Indonesia berdampingan dengan kelapa, karet, kelapa sawit, kopi, kakao, manggis dan mangga. Berdasarkan wilayahnya, pada tahun 2011 Pulau Jawa memiliki produktivitas buah nanas yang lebih besar dibandingkan dengan produktivitas buah nanas di luar Pulau Jawa. Salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas nanas adalah dengan memperbaiki manajemen penyediaan bibit. Super mikro section crown merupakan salah satu metode perbanyakan vegetatif dengan menggunakan mahkota buah, tetapi memiliki persentase tumbuh tunas yang rendah, dan memiliki waktu muncul tunas yang lama. Thidiazuron (TDZ) merupakan salah satu sitokinin tipe phenylurea sintetik yang memiliki kemam-puan lebih baik dalam menginduksi tunas. Tujuan penelitian ini adalah untuk meng-analisis pengaruh aplikasi thidiazuron (TDZ) terhadap pertumbuhan bibit nanas (Ananas cosmosus (L) Merr.) cv. ‘Smooth Cayenne’ klon MD 2 asal mahkota buah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial (RAKF) dengan enam perlakuan. Pengamatan dilakukan pada umur muncul tunas, persentase tumbuh tunas, jumlah tunas, berat segar tunas, dan panjang akar. Penelitian dilaksanakan di ruang pembibitan milik Crop Development PT. Great Giant Pineapple, Jl. Lintas Timur KM. 77 Terbanggi Besar, Lampung Tengah pada bulan Januari hingga Maret 2016. Hasil penelitian menunjukkan terjadi interaksi antara perlakuan potongan dengan konsentrasi TDZ. Pada potongan 32 peningkatan konsentrasi TDZ tidak ber-pengaruh pada persentase tumbuh dan jumlah tunas, namun pada potongan 64 peningkatan konsentrasi TDZ berpengaruh pada peningkatan persentase tumbuh dan jumlah tunas.

Downloads

Published

2018-07-12

Issue

Section

Articles