Pengaruh Interval Waktu Penyiraman terhadap Rasio Pembungaan dan Pembentukan Buah pada Tanaman Stroberi (Fragaria sp.)

Authors

  • Novita Desiana Department of Agronomy, Faculty of Agriculture, Universitas Brawijaya
  • Y.B. Suwasono Heddy Department of Agronomy, Faculty of Agriculture, Universitas Brawijaya

Keywords:

Air, Kebutuhan air, Rancangan Acak Kelompok (RAK), Stroberi (Fragaria sp.)

Abstract

Stroberi (Fragaria sp.) komoditas buah yang tumbuh di negara yang beriklim subtropis. Produktivitas stroberi mencapai 0,45 kg /tanaman. Perkembangan ekspor buah stroberi di Indonesia dari tahun 2000-2004 mencapai rata-rata 3971,4 kg/tahun. Air salah satu komponen fisik yang sangat penting dan diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Sekitar 85-90% dari bobot segar sel dan jaringan tanaman. Kekurangan air pada jaringan tanaman dapat menurunkan turgor sel, meningkatkan konsentrasi makro molekul serta mempengaruhi membran sel dan potensi aktivitas kimia air pada tanaman (Mubiyanto, 1997). Tanaman yang mengalami kekurangan air berakibat terganggunya proses metabolisme tanaman, yang berpengaruh pada laju pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Tujuan Penelitian untuk mempelajari dan menganalisis interval penyiraman pada rasio pembentukan bunga dan buah stroberi. Hipotesis dari penelitian ini yaitu diduga interval penyiraman akan mempengaruhi rasio pembentukan bunga dan buah stoberi. Hasil penelitian menunjukan Interval pemberian air tidak berpengaruh terhadap jumlah daun, luas daun dan waktu muncul bunga. Interval pemberian air 2 hari sekali akan menurunkan jumlah bunga dan jumlah buah. sebaliknya semakin jarang interval pemberian air 4 hari sekali dan 4 hari dua kali justru meningkatkan jumlah bunga, jumlah buah dan perlakuan 2 hari sekali meningkatkan fruitset.

Downloads

Published

2019-04-18

Issue

Section

Articles