Pertumbuhan dan Hasil Terung Gelatik (Solanum melongena L.) pada Perbedaan Jenis Mulsa dan Dosis Pupuk Fosfor

Authors

  • Ervina Eka Setiyabudi Brawijaya University
  • Eko Widaryanto Universitas Brawijaya
  • Uma Khumairoh Universitas Brawijaya

DOI:

https://doi.org/10.21776/ub.protan.2023.011.01.03

Keywords:

Pupuk Fosfor, Mulsa Jerami Padi, Mulsa PHP, terung gelatik

Abstract

Salah satu jenis sayuran yang digemari oleh masyarakat Indonesia adalah Terung Gelatik Ungu. Produksi terung di Indonesia meningkat selama empat tahun terakhir pada tahun 2016 - 2019 dan terjadi penuru-nan 0,3% tahun 2020. Upaya meningkatkan pertumbuhan dan hasil pnen dapat dengan pengaplikasian mulsa dan pemberian pu-puk fosfor. Ditinjau dari manfaat mulsa hitam perak dan mulsa jerami yang dapat mendukung pertumbuhan dan hasil. Masa-lah rendahnya efisiensi fosfor juga menjadi masalah penting karena fiksasi fosfor yang tinggi oleh tanah. Manfaat ke dua jenis mulsa tersebut apabila di padukan dengan penambahan pupuk P dapat mengefisiensi penggunaan dosis pupuk P. Tujuan pene-litian untuk mengetahui interaksi pertum-buhan dan hasil tanaman terung gelatik ungu pada perbedaan jenis mulsa dan pemberian dosis pupuk fosfor yang berbeda. Selain itu, mempelajari pengaruh jenis mulsa dan berbagai dosis pupuk Fosfor pada pertumbuhan dan hasil tanam-an terung. Penelitian dilakukan Februari - Juni 2022 di lahan percobaan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Malang. Penelitian menggunakan rancangan Split plot. Faktor pertama jenis mulsa yaitu M0 = Tanpa mulsa, MJ = Mulsa Jerami, MH = Mulsa Hitam Perak dan faktor kedua dosis pupuk Fosfor yaitu P0 = Kontrol, P50 = 50 kg ha-1 P2O5, P100 = 100 kg ha-1 P2O5, P150 = 150 kg ha-1 P2O5, P200 = 200 kg ha-1 P2O5. Hasil penelitian bahwa penggunaan mulsa plastik hitam perak dan pupuk P2O5 dengan dosis 150 kg ha-1 menunjukkan interaksi antar perlakuan pada parameter hasil ialah jumlah buah per tanaman 23,30 tan.-1, total bobot per tanaman 694,2 g tan.-1, dan bobot buah per hektar 11,49 t ha-1.

References

Abdrabbo, M.A., S.M. Saleh dan F.A. Hashem. 2017. Eggplant production under deficit irrigation and polythylene mulce. Journal of Agri-cultural Science. 32(7): 148-161

Aditya, A., K. Hendarto, D. Pangribuan dan K. F. Hidayat. 2013. Pengaruh penggunaan mulsa plastik hitam perak dan jerami padi terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman cabai merah (Capsicum annum L.) di dataran tinggi. Jurnal Agrotek Tropika. 1(2): 147-152.

Alridiwirsah. 2010. Respon pertumbuhan dan produksi semangka terhadap pupuk kandang dan mulsa cangkang telur. Jurnal Agrium. 16(2)

Anshar, M. dan Lapanjang, I. 2016. Pengaruh jenis mulsa terhadap pertumbuhan dan hasil bawang merah (Allium ascalonicum Var. Lembah Palu) yang diberi sungkup. Jurnal Agrotekbis 4 (2) :126-133

Ardhona, S., K. Hendarto, A. Karyanto dan Yohannes. 2013. Pengaruh pemberian dua jenis mulsa dan tanpa mulsa terhadap karakteristik pertumbuhan dan produksi tanaman cabai merah (Capsicum annum L.) pada dataran rendah. jurnal agrotek tropika. 1(2): 153-158

Badan Pusat Statistik. 2016. Produksi Tanaman Hortikultural 2016-2020. Diakses dari https://www.bps.go.id-/indicator/55/61/4/produksitanaman sayuran.html

Badan Pusat Statistik. 2020. Produksi Tanaman Hortikultural 2020. Di-akses dari https://www.bps.go.id-/indicator/55/61/4/produksitanaman-sayuran.html

Basuki, J., Yunus, A., dan E. Purwanto. 2009. Peranan mulsa dalam meningkatkan pertumbuhan dan produksi cabai melalui modifikasi kondisi fisik di dalam tanah. partner, 16(2): 73–77

Darmawan I., I. D. N. Nyana., I. G. A. Gunadi. 2014. Pengaruh pengg-unaan mulsa plastik terhadap hasil tanaman cabai rawit (Capsicum frutescens l.) di luar musim di Desa Kerta. Jurnal Agro Tropika. 3 (3): 148-156.

Firmansyah, I., M. Syakir dan L. Lukman. 2017. Pengaruh Kombinasi dosis pupuk N,P dan K terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Terung (Solanum melongena L.). Jurnal Hortikultura. 27(1): 69-78

Hadi, B. 2018. Pengaruh jarak tanam dan mulsa organik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman terung (Solanum melongena L.). Jurnal Warta. (56): 1829-7463

Harsono, P. 2012. Mulsa organik: peng-aruhnya terhadap lingkungan mikro, sifat kimia tanah dan keragaan cabai merah di tanah versitol sukoharjo pada musim kemarau. Jurnal Hortikultura 3(1): 35-41

Henry, A.E and P.P. Chinedu. 2014. Cowpea (Vigna unguiculata l. Walp) response to phosphorus fertilizer under two tillage and mulch treatments. Journal Soil and Tillage Research. 136(4):70-75

Lima, P.R., R.E. Carlesso, A. Borsoi, M. Ecco, F.V. Fernandes, E.J. Mezzalira, L. Rampim, J. Rosset, A.G. Battistus, U. Malavasi and P. Fonseca. 2014. Effects of different rates of Nitrogen (N) and Phosphorus Pentoxide (P2O5) on Eggplant Yield. African Journal of Agricultural Research. 9(19): 1435-144

Manurung W dan N. E. Suminarti. 2019. Pengaruh Mulsa pada Pertumbuhan dan Hasil Tiga Varietas Stroberi (Fragaria Sp.). Jurnal Produksi Tanaman. 7 (3): 552-558

Mashtura, S.P., Sufardi dan Syakur. 2013. Pengaruh pemupukan phos-fat dan sulfur terhadap pertumbuhan dan serapan hara serta efisiensi hasil padi sawah (Oryza sativa L.). Jurnal Manajemen Sum-berdaya Lahan. 2(3) : 285-295.

Misgina, A. 2016. Effect of phosphorus and potassium fertilizer rates on yield and yield component of potato (Solanum tuberosum L.) at Kwlaelo, Tigray, Ethiopia. Journal of Food Science and Quality Management. 48 (1) : 60-69

Nggolitu, K., F. Zakaria dan W. Pembengo. 2018. Pengaruh pemberian mulsa eceng gondok dan pupuk fosfor terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman terung (Solanum melongena L.). Jurnal Agroteknotropika. 7(2) : 176-183

Nuryani, E. G, Haryono dan Historiawati. 2019. Pengaruh dosis dan saat pemberian pupuk p terhadap hasil tanaman buncis (Phaseolus vulgaris L.) tipe tegak. Jurnal Ilmu Pertanian Tropik dan Sub Tropik. 4 (1) : 14-17

Puspitasari, H., A. Yunus dan D. Harjoko. 2018. Dosis pupuk fosfat terhadap pertumbuhan dan hasil beberapa jagung hibrida. Jurnal Agrosains. 20 (2): 34-39.

Wulandari S., W. Syafi’I dan Mahendra. 2014. Respon pertumbuhan vege-tatif tanaman jagung manis (Zea mays L.) terhadap berbagai jenis mulsa untuk pengembangan bahan ajar pada konsep pertumbuhan. Jurnal Produksi Tanaman. 11 (1) 20-24.

Yetnawati, H. 2021. Pengaruh beberapa jenis mulsa organik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman terung (Solanum melongena L.). Jurnal Sains Agro. 6(1): 69-77

Downloads

Published

2023-01-31

Issue

Section

Articles